Sektor peternakan memiliki sumbangsih besar dalam pertumbuhan ekonomi Indonesia. Hal ini tak jauh dari faktor iklim di Indonesia yang cocok untuk pembudidayaan berbagai hewan ternak. Sehingga tak heran jika investasi peternakan di Indonesia dapat berkembang biak dengan baik.
Selain pengaruh iklim yang baik, Indonesia juga masih memiliki banyak lahan yang subur. Ini dapat kamu lihat di daerah pedesaan dimana masih terdapat banyak tanah lapang dengan rumput yang hijau. Terakhir, semua hewan yang hidup di Indonesia dapat di manfaatkan baik dari daging, kulit dan tenaganya.
Artikel ini bertujuan untuk membuka wawasan untuk kamu yang ingin memulai investasi peternakan baik secara individu atau sistem kerjasama ternak. kamu juga dapat belajar bisnis ternak secara online melalui pembahasan di bawah ini.
Investasi Bisnis Ternak di Indonesia
Berikut beberapa peluang bisnis menguntungkan dari sektor peternakan di Indonesia.
- Investasi Bisnis Ternak Sapi
Karena masih memiliki lahan yang luas sebagian masyarakat pedesaan memelihara sapi untuk investasi jangka panjang. Perawatan sapi yang mudah dengan bahan pangan yang terfasilitasi membuat sapi-sapi tumbuh sehat dan memiliki harga jual tinggi. Selain itu, ternak sapi juga dapat menjadi investasi kurban yang menjanjikan.
Meski tergolong mudah, namun bukan berarti bisnis ini jauh dari kendala. Untuk skala bisnis rumahan, kamu mungkin hanya dapat memelihara sapi sekitar 2 hingga 4 ekor. Jika ingin menambah daya tampung maka harus ada tamban modal yang tidak sedikit. Selain itu, beberapa jenis penyakit menular juga dapat menyerang sapi kapan saja.
Untuk mengatasi kendala dan agar investasi bisnis ini dapat berjalan dengan lancar, kamu dapat mengikuti investasi bisnis dengan konsep patungan. Konsep ini dapat dilakukan melalui platform investasi ternak ojk yang kini banyak tersebar di Indonesia. Dengan mengikuti cara ini, kamu yang tak memiliki lahan pun dapat memiliki bisnis ternak hewan.
- Investasi Bisnis Ternak kambing
Selain sapi, kambing juga sangat potensial untuk di jadikan hewan ternak yang menguntungkan. Namun biasanya mereka hanya berani ternak kambing Jawa yang tidak butuh perawatan khusus. Padahal ada banyak jenis kambing selain kambing Jawa yang tak hanya dagingnya namun air susunya juga bisa di jual. Salah satunya kambing etawa.
Ternak kambing etawa menjadi lahan bisnis yang menjanjikan lantaran kambing ini memiliki harga jual yang tinggi. Selain terlihat menjual dari postur tubuhnya yang gagah, kambing etawa juga jenis kambing penghasil susu yang bermutu tinggi. Bahkan kini pasar kambing etawa sudah merambah hingga ke Mancanegara.
Bisnis kambing ternak biasanya mempunyai beberapa kendala seperti masalah pakan, adaptasi lingkungan hingga masalah personal antara pemilik dan tetangga sekitar. Terlebih jika bisnis ini melibatkan banyak pihak maka akan ada banyak masalah intern yang akan kamu temui antara satu pihak dengan pihak lain.
Untuk itu, perlu adanya pendekatan dan kesepakatan sah yang kamu buat dengan para rekan yang kamu ajak berbisnis. Jika kendala ini ada pada masalah pakan dan adaptasi lingkungan, maka jangan khawatir karena semua itu akan hilang jika kambing sudah terbiasa dengan lahan baru.
- Investasi Bisnis Ternak Ayam
Diantara yang lain, Bisnis ternak ayam paling mudah untuk di praktikan karena tidak memerlukan cara khusus dalam membesarkannya. Seluruh bagian dari ayam mulai dari daging dan telur berpotensi untuk menghasilkan. Saking mudahnya, kamu bisa melakukan investasi ternak bagi hasil online sehingga tak perlu mengurusnya secara langsung.
Karena hidup dalam dua musim, risiko kematian ayam petelur bisa saja terjadi setiap saat. Selain itu, ketidakstabilan harga telur juga menjadi kendala para pedagang. Karena harga yang tak bisa di tebak, pebisnis sering mengalami kerugian dalam bulan tertentu. Selain itu, harga pakan yang naik turun juga bisa menjadi kendala dalam membesarkan bisnis ini.
Namun sebagai millenial yang melek teknologi, mungkin kamu sudah tidak asing lagi kan dengan bisnis ternak online dengan sistem bagi hasil. Sistem semacam ini memungkinkan kamu memiliki usaha sampingan modal kecil dibidang ternak secara online. Kandang in merupakan salah satu platfrom terpercaya untuk membantu memberikan modal dengan cara bagi hasil.
Cara investasi di kandang.in juga membantu proses tumbuh kembang ternak agar dapat berkembang dengan baik. Hingga saat ini, kandang in sudah memiliki mitra dari seluruh indonesia dengan investor yang akan membantu mengembangkan bisnis yang tengah kamu jalankan. Kandang in juga dapat membantu kamu yang ingin memulai bisnis ternak ikan.
- Investasi Bisnis Ternak Ikan konsumsi
Investasi peternakan bisa kamu lakukan dengan pembudidayaan berbagai jenis ikan lele. Bisnis ini tergolong sangat mudah untuk di lakukan, kamu hanya perlu menyediakan kolam untuk menyemaikan benih. Bisnis ini juga tergolong cepat balik modal karena hanya dalam waktu 3 hingga 4 bulan kamu sudah bisa panen ikan lele.
Selain lele, ada juga ikan konsumsi lain yang bisa kamu jadikan lahan bisnis yaitu ikan nila. Bisnis ini tergolong menggiurkan lantaran harga jual dari ikan konsumsi ini tergolong cukup fantastis. Meskipun harus keluar banyak modal untuk pembuatan kolam, namun jika sudah menghitung labanya semua itu akan hilang seketika.
Untuk kamu yang tinggal di Jogjakarta, kini ada platform bisnis ternak Jogja yang dibuat secara online yaitu IWAK. Platform buatan Mahasiswa UGM ini akan membantu kamu dalam sistem permodalan mulai dari pembuatan kolam hingga penyediaan bibit ikan.
- Investasi Bisnis Ternak kroto
Seiring berjalannya waktu, ternak kroto menjadi bisnis mahal lantaran bahan bakunya yang masih susah untuk di dapat. Tak seperti jaman dahulu, kini kroto harus di budidayakan oleh tangan manusia. Dengan bertambahnya minat konsumen dan langkanya bahan baku membuat pelaku bisnis kroto sukses dalam bisnisnya.
Cara budidaya kroto dilakukan secara modern dengan menggunakan media toples. Untuk mendapat banyak kroto, kamu perlu membeli bibit sehat dan tidak stres. Selain itu, merawat kroto juga harus telaten mulai dari memberinya minum, makan dan mengecek kondisi kroto setiap harinya.
Mekipun mudah dan menghasilkan, bisnis yang budidaya telur semut rang-rang ini juga tak jauh dari kendala. kendala ini biasanya berupa banyak semut yang mati karena kurang asupan bahan makan dari gula murni, koloni kurang berkembang, dan semut yang melarikan diri dari sarang.
Agar hal tersebut tidak terjadi, pastikan untuk selalu memberikan makanan berupa air gula murni kepada semut rang-rang. Kasus kematian semut rang-rang biasanya di karenakan karena sering berkelahi dengan koloni lain. Untuk itu, kamu perlu mengecek kondisi toples secara berkala.
Masih tersedianya lahan serta sumber daya pangan yang memadai menjadi pengaruh mengapa bisnis di desa masih sangat potensial. Berbagai peluang usaha ternak seperti ternak sapi, kambing, ikan dan sejenisnya masih sangat mudah untuk di jalankan. Bahkan kini berbisnis peternakan juga dapat di lakukan secara online dengan sistim bagi hasil.
Bisnis ternak online ada untuk membantu masyarakat yang kesulitan modal untuk usaha ternak mereka. Selain itu, platfrom investasi ternak online terpercaya seperti kandang.in juga akan membantu dalam proses tumbuh kembang hewan ternak melalui beberapa program unggulannya.
Selain kandang.in dan IWAK, bisnis startup lain yang bisa kamu percaya untuk berbisnis ternak secara online yaitu Vestifarm. Bisnis yang satu ini memudahkan kamu untuk memiliki hewan ternak dari sistim bagi hasil. Bisnis ala anak muda ini memfasilitasi untuk kamu yang ingin mendirikan bisnis ternak sapi ataupun ternak ikan komsumsi.
Itulah tadi beberapa investasi bisnis peternakan yang dapat saya bagian untuk kalian calon pebisnis muda. Ingat untuk tidak mudah menyerah dengan apapunk yang terjadi ya. Semoga bermanfaat.
Silahkan beri penilaian untuk artikel ini:
Tagged With : investasi • Investasi di Bidang Peternakan • Investasi yang Menguntungkan